Sekolahku

Friday, January 24, 2014


Cara Merawat Rambut
            Banyak wanita selalu tidak merasa puas dengan rambut yang ia miliki ,mereka selalu ingin rambut mereka sehat dan cantik. Terhindar dari kerontokan, ketombe, bercabang, kusam, kering,dan masih banyak lagi. Sebenarnya merawat rambut tidak sulit, jika kita telah mengetahui bagaimana cara merawatnya dengan tepat sesuai dengan jenis rambut. Oleh karena itu dalam artikel kali ini saya akan berbagi informasi mengenai cara merawat rambut secara alami, agar terhindar dari rambut rusak, kering, dan bercabang. Bagi yang ingin mengetahuinya, dapat menyimak pembahasannya berikut ini :
1. Minyak Alami
Anda dapat mencoba menggunakan minyak alami ( minyak kelapa, minyak bunga matahari, minyak almond) untuk merawat rambut kering dan bercabang. Selain itu minyak alami juga dapat meningkatkan kelembutan rambut. Caranya dengan mengoleskan minyak alami setelah keramas, kemudian bungkus rambut anda dengan menggunakan handuk hangat. Diamkan sekitar 15 menit, lalu bilas hingga bersih.
2. Minyak Zaitun
Minyak zaitun dapat bermanfaat untuk melembutkan rambut dan menjaga kesehatan rambut. Anda dapat mencoba menggunakannya dengan cara mengaplikasikan minyak zaitun hangat pada seluruh permukaan rambut sebelum keramas. Kemudian diamkan selama 5 menit, bilas dengan shampo. Untuk hasil terbaik lakukan cara diatas dua kali dalam seminggu.
3.Cuka Apel
Cuka apel bermanfaat untuk mengurangi rambut rusak dan menjadikan rambut menjadi lebih halus dan lembut. Anda dapat mencobanya dengan cara mencampurkan satu sendok makan minyak gandum dengan setengah cangkir sari cuka apel. Kemdian tambahkan air secukupnya, lalu oleskan campuran tersebut ke seluruh rambut setelah keramas (pada saat rambut masih dalam keadaan basah). Setelah itu diamkan selama 10 menit, bilas hingga bersih tanpa menggunakan shampo.
4. Mayones
Mayones bermanfaat untuk melembutkan rambut dan meningkatkan minyak alami rambut. Cara mengaplikasikannya juga sangat mudah, anda dapat mencoba dengan cara setelah keramas dan mengeringkan rambut dengan handuk, kemudian oleskan satu sendok makan mayones pada rambut, lalu bungkus rambut dengan shower cap atau handuk panas. Setelah itu biarkan mayones mereap kedalam rambut selama 25 hingga 20 menit. Lalu bilas dengan shampo bayi atau shampo herbal.
5. Alpukat
Alpukat bermanfaat untuk memberikan kelembaban dan melembut rambut. Anda dapat mencoba alpukat sebagai masker untuk merawat rambut. Caranya dengan memblender buah alpukat, kemudian campur jus alpukat dengan dua butir putih telur. Lalu aduk hingga rata, gunakan masker tersebut untuk melumuri rambut dengan melakukan gerakan pemijatan secara merata dan perlahan. Diamkan selama beberapa menit dan bilas rambut dengan menggunakan air dingin.
Selain menggunakan cara alami diatas, anda juga dapat mencoba cara merawat rambut berikut ini :
- Membersihkan Rambut
Bersihkan rambut anda setiap hari atau setiap dua hari sekali menggunakan shampo yang mengandung vitamin E, dan pastikan anda membersihkan sisa shampo saat membilas rambut dengan air dingin.
- Gunakan Kondisioner
Anda dapat mengunakan kondisioner setelah keramas dengan mendiamkan selama 10 hingga 15 menit sebelum membilasnya sekali dalam seminggu. Pastikan saat menggunakan kondisioner tidak mengenai kulit kepala dan tidak ada yang tersisa saat membilasnya. Karena hal tersebut dapat menyebabkan rambut menjadi lepek dan berminyak.
- Hindari Hair Dryer
Bagi yang ingin mempunyai rambut kuat dan tidak mudah rontok, sebaiknya hindari mengguankan hair dryer atau alat pengering rambut. Karena alat tersebut dapat membuat rambut menjadi rusak. Sebaiknya keringkan rambut dengan cara membungkusnya dengan handuk lembut yang meresap air atau dapat mengeringkan rambut dnegan cara ditepuk-tepuk perlahan.
- Memotong Rambut
Potonglah rambut anda secara reguler. Hal tersebut merupakan cara untuk mengatasi rambut bercabang dan pecah-pecah dengan cara memotong ujung rambut.
- Vitamin B
Sebaiknya mulailah mengkonsumsi vitamin B kompleks setiap hari. Karena kandungan biotin yang terdapat pada vitamin B kompleks bermanfaat untuk menguatkan rambut. Anda bisa mengkonsumsi telur, kacang-kacangan dan pisang untuk mendapatkan vitamin B kompleks.
Itulah cara merawat rambut secara alami agar terhindar dari rambut kering dan kusam. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan dapat membantu mengatasi permasalahan anda dengan melakukan perawatan rambut yang tepat. Terima kasih telah membaca artikel ini dan sampai jumpa lagi.



Kecanduan games dapat merusak OTAK 
 
Seorang ilmuwan terkemuka menyatakan bahwa seorang anak tidak seharusnya bermain game komputer yang umumnya membuat kecanduan karena bisa merusak perkembangan mental mereka.
Baroness Greenfield, mantan direktur The Royal Institution mengatakan bahwa menghabiskan terlalu banyak waktu di depan komputer bisa menyebabkan perubahan fisik pada otak yang akhirnya menimbulkan masalah pada perilaku seseorang.
Suatu permainan seperti video games dapat membuat otak ‘meledak’ dengan jalan menonaktifkan jaringan saraf tertentu yang ada pada otak secara permanen atau hanya sementara.
“Otak manusia akan berevolusi untuk beradaptasi dengan lingkungan. Jika lingkungan berubah, maka hal itu juga akan berimbas pada otak,” kata Barones seperti yang dikutip Sidomi News dari Daily Telegraph.
Barones juga menambahkan bahwa ketika seseorang bermain video game terlalu lama dan mengesampingkan banyak hal, maka akan tercipta suatu kondisi baru yang tentunya akan berdampak pada otak. Ia akan kehilangan waktu berharga seperti saat-saat di mana ia seharusnya bermain, memanjat pohon, atau memberi pelukan pada seseorang.
Dalam pidatonya di sebuah sekolah swasta Sherborne Girls di Dorset, Barones juga mendorong para murid agar mereka tidak mendekam di dalam rumah dan memilih sibuk dengan video games daripada keluar rumah untuk bermain.
Dalam waktu setahun, rata-rata seorang anak berusia 10 tahun akan menghabiskan waktu 2.000 jam di depan layar komputer. Beberapa studi ilmiah juga mengungkapkan bahwa bermain di depan komputer atau surfing internet dalam jangka waktu lama, bisa menimbulkan perubahan fisik pada otak.
Sebuah penelitian mengatakan bahwa kecanduan internet bisa mempengaruhi struktur di bagian dalam otak, bahkan dapat menyebabkan penyusutan korteks otak besar (lapisan tipis berwarna abu-abu yang ada di otak).
Penelitian lain yang dilakukan 10 tahun lalu di Jepang juga menyatakan bahwa bermain video game hanya akan menstimulasi sebagian kecil otak, yaitu bagian yang bertanggung jawab mengatur visi dan gerakan manusia. Sedangkan bagian otak lain yang bertugas mengatur penalaran, emosi, dan perilaku bisa jadi terbelakang.
Walau begitu, ilmuwan juga menambahkan bahwa video game tertentu memiliki dampak positif terhadap otak, misalnya meningkatkan kecerdasan dan daya ingat, bahkan dapat mengobati trauma.